pastinya kalian sudah tau kan tentang Favicon. Nah yang dipermasalahkan disini adalah cara membuat Favicon ICO Online dimana tool yang digunakan bisa dipakai secara online. Favicon sendiri merupakan sebuah logo atau ikon yang biasanya digunakan sebagai logo suatu alamat web atau blog. Bisa berfungsi sebagai tanda pengenal web atau blog agar lebih mudah diingat. Favicon biasanya berformat .ico, itu kenapa dalam membuatnya kita memerlukan tool khusus. Ukuran favicon sendiri pada umumnya dan sebaiknya memang tidak terlalu besar. Dianjurkan sekecil mungkin. Idealnya barangkali bisa 16Ă—16 px, atau 32Ă—32 px. Hal ini berfungsi untuk menghindari beratnya load suatu page atau halaman. Jadi ukuran suatu favicon semakin kecil semakin baik. Kemudian untuk desain sendiri bisa gunakan desain yang bisa jadi unik tapi tentu juga menarik. Paling tidak sebagai referensi bisa melihat favicon atau logo dari website-website terkemuka seperti Google, Facebook, dan Twitter. Dengan menggunakan favicon, or...